Alasan Berbisnis Untuk Wanita

Alasan Berbisnis Untuk Wanita - Sejatinya wanita memiliki kesempatan besar untuk menjadi seorang pengusaha. Tak bisa lagi kehadirannya di dunia bisnis kini dipandang sebelah mata. Karena dalam diri wanita itu sendiri telah ada secara kodrati, diantaranya sifat sabar, ulet, gigih, teliti, serta intuisi yang tajam.  Maka itu bisnis dan wanita merupakan suatu kombinasi yang ideal. Berikut adalah beberapa alasan mengapa wanita cocok sebagai pelaku bisnis:

Alasan Berbisnis Untuk Wanita

Wanita lebih mengenal produk barang dan jasa

Karena wanita lebih sering membelanjakan uang untuk kebutuhan anak dan kebutuhan sehari-hari keluarga. Sehingga justru wanitalah yang telah memahami seluk beluk barang dan jasa yang bisa dibisniskan untuk membantu perekonomian keluarga. Maka sebab itu, wanita juga sangat cocok untuk menjalankan sebuah bisnis, baik bisnis yang berupa produk atau barang maupun bisnis jasa yang dibutuhkan para ibu.


Wanita pandai mengatur waktunya

Seorang wanita yang memiliki bisnis, tentunya akan lebih fleksibel dalam mengurus keluarga. Karena ia bebas mengatur waktunya sendiri, bisa menentukan kapan harus bekerja, istirahat dan mengurus keluarga. Berbeda dengan wanita karier yang bekerja di sebuah perusahaan, pastinya ada jam kerja yang harus dipatuhi.


Wanita mampu untuk menggali potensi

Jangan pernah berpikir bahwa Anda (wanita) tidak memiliki kemampuan apa-apa sebagai modal berbisnis. Karena apa yang Anda pikirkan bisa jadi kenyataan. Selalulah berpikir bahwa Anda mampu dan bisa. Maka energi positif akan mengalir dalam tubuh Anda dan Anda akan benar-benar bisa melakukannya. Jika Anda memiliki kemampuan merias, Anda bisa menawarkan jasa merias kepada tetangga sekitar Anda. Atau memiliki kemampuan di bidang lain seperti bekat bermusik, hobi memasak, merangkai bunga, atau yang lainnya. 

Cari tahu bakat dan minat dalam diri Anda, dan jadikan potensi tersebut sesuatu yang nantinya bisa menambah penghasilan Anda. Banyak bisnis besar yang dimulai dari hobi, karena kita melakukannya dengan kesenangan, maka dalam menjalaninya tidak akan terasa berat.

Perhatikanlah sekitar Anda, mungkin tetangga atau teman Anda adalah seorang pembuat kue yang enak atau produk-produk kerajinan yang unik. Selanjutnya ajaklah bekerjasama atau berkolaborasi dengannya. Teman Anda sebagai produsennya dan Anda sebagai pemasarnya.


Wanita adalah multitasking

Salah satu kelebihan wanita yang lain adalah wanita mampu mengerjakan beberapa pekerjaan  dalam satu waktu sekaligus atau multitasking. Misalnya, ibu rumah tangga yang pekerjaan sehari-harinya di rumah, selain memasak ia juga menjaga anak, bahkan tanpa didampingi pembantu. Karakteristik seperti itulah yang sangat dibutuhkan dalam membangun, menjalankan dan mengembangkan sebuah bisnis. Hal ini memang istimewa, dan kaum pria tidak memilikinya. Menurut analisisnya, wanita bisa menjalankan fungsi-fungsi dalam bisnis sekaligus mulai dari produksi, pemasaran, penjualan, sampai manajemen SDM.


Wanita bisa meringankan beban suami

Tidak ada salahnya jika seorang istri memulai bisnisnya di rumah, agar bisa memenuhi kebutuhan sehari-hari sekaligus membantu suami. Dan hal ini haruslah saling ada komunikasi antara suami dan istri, saling mendukung satu sama lain dalam menjalankan bisnis tersebut.


Wanita sebagai pengguna layanan informasi terbanyak

Sebuah penelitian di Amerika Serikat menunjukkan pada tahun 2000, enam dari 10 pengguna website adalah wanita. Dan kini semakin banyak saja para pelaku usaha yang menggunakan sistem online sebagai media alternatif pemasaran produknya yang menguntungkan. Dan dari jejaring sosial yang tersedia di internet, wanita sangat pandai dalam menjaring networking secara lebih luas dan cepat.

Jadi tunggu apalagi, segera wujudkan potensi berbisnis Anda dengan kemampuan yang Anda miliki. Jangan tunggu terlalu lama, bisa jadi ide Anda sudah dijalankan orang lain lebih dulu. Yuk, join agen pulsa murah gratis bersama Star Pulsa CV. Cahaya multi Sinergi. Kunjungi halaman cara pendaftaran.

Postingan Terkait

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Cari Blog Ini

CARA DAFTAR

SILAHKAN KETIK
TOPMD#NAMA#KOTA

CONTOH:
TOPMD#STAR PULSA#JAKARTA

Kіrіm SMS / WHATSAPP kе CENTER Kami Dі bаwаh Inі

SMS Center

WhatsApp Center

Catatan: Jika Center lаіn tіdаk rеѕроn, silakan ulangi trаnѕаkѕі Andа dan kirim Kеmbаlі kе SMS CENTER yang lain.

Ketik: CENTER

Lewat SMS/WA Lalu kіrіm kе ѕаlа ѕаtu Nоmоr ѕmѕ сеntеr kami dі аtаѕ untuk mеngеtаhuі Nоmоr SMS CENTER уаng aktif.

Telegram Center

REKENING DEPOSIT

Deposit Open Setiap Hаrі Mulаі Pukul 06.00 - 22.00 WIB

BCA
177.680.5000

BNI
751.000.5000

MANDIRI
171.006.900.5000

BANK BRI
004.501.003.153.305

Semua Rek A/N :
CV. MULTI PAYMENT NUSANTARA